Selasa, 18 Februari 2014

AKTIVITAS ANAK ABG DI RUBATA

Anak SD/MI dianggap sebagai anak yang masih kecil dan masih bau kencur.
tapi itu dulu, anak-anak SD sekarang sudah pegang HP berani janjian, sms cari kenalan dan sebagainya.

di kami Rubata pada waktu habis magrib biasanya ada beberapa anak yang sudah kelas 7 SMP. anak se-umuran gini maunya sudah disebut ABG/remaja. mereka tidak mau disebut anak-anak.
Mereka main ke Rubata untuk mengerjakan PR dan sebagainya. setiap datang mereka selalu rame dan saling berbicara satu sama lain. seperti biasa mereka beda kelas dan beda sekolah sehingga PRnya juga tidak sama. belum lagi memang kemampuan setiap anak yg juga tidak sama, sehingga kadang perlu ekstra untuk menjelaskan dan memahamkan dengan kemampuan tutor yang seadanya. akan tetapi ada yang pintar sehingga dengan sekali kode dan penjelasan langsung paham.
tetapi yang menggelikan pada waktu mendampingi mereka adalah ada satu hal yang sama yaitu mainan HP. dalam 2 jam belajar di Rubata mereka main HP bisa 1 jam sendiri. bisa sms an, ditelepon dsb. Yang dibicarakan juga mengenai cowok (maklum semua yang hadir cewek). ada yang gini-gitu, cakep, suka neror dsb.
Klo dulu kita setingkat SMP masih belm brani pacaran. La sekarang, mereka sudah berani pacaran, janjian sampai disempatkan tebar pesona ke sekolah lain. Memang adanya HP merubah segalanya, mulai bisa untuk akses pacaran dan juga facebookan yang tujuannya juga tebar pesona.
Untung saja mereka belum dibelikan laptop. coba klo mereka ada laptop dan dibawa ke Rubata pasti datang bukan untuk belajar tapi untuk Facebookan saja (Rubata ada fasilitas wifi).
Pengelola aja yang sering sambil internetan di Rubata pakai laptop sering membuat mereka ingin pinjam.
Selain itu bila membaca mereka tidak memilih buku ilmu pengetahuan tetapi memilih buku untuk mencari pepatah kata/ kata-kata inspiratif yang bisa untuk digunakan dan di sms kan untuk tebar pesona ke teman-temannya atau sekedar di upload di wall Facebooknya.
Meskipun demikian kami selalu menasehati bahwa sisi positif dari adanya hp dan internet harus dimaksimalkan bukan hanya untuk pacaran ataupun tebar pesona. Teknologi harus bermanfaat, bersahabat dan memberikan kebaikan bagi pemiliknya.

Semoga kedepan aktivitas anak ABG di Rubata bisa lebih baik dan mencerdaskan.
AYO JELAJAH DUNIA DENGAN MEMBACA.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar